Senin, 14 Desember 2015

Pramuka SMP IBC, Part 1 : Pasinka

Hey guys, Trimakasih untuk kalian, para fans tercinta yang udah setia nungguin gue update semenjak gue UAS sampai sekarang, selama 3 minggu ini, gue akui gue ga produktif, karena gue cuma berhasil update 1 artikel. CerSam yang gue upload kemarin adalah cerita bersambung yang gue buat untuk ngisi blog gue, gue rencanain sih CerSam bisa selesai dalam belasan episode.

Setelah gue selesai UAS, tepatnya tanggal 3 Desember 2015 jam 11 siang, gue bergegas menuju rumah gue dan siap-siap secepat mungkin. Jam 12 gue akan rapat sama anak-anak Pasinka (Pasukan Inti Pramuka) di sekolah gue untuk mempersiapkan Immanuel Scout Camp yang ketiga esok harinya.

Di update kali ini, gue akan membahas Pramuka di sekolah gue, SMP IBC.


 Gue akan ceritain singkat tentang Pasinka dan Pramuka di sekolah gue. Saat gue masuk ke SMP IBC, angkatan gue adala angkatan pertama yang ada mata pelajaran Pramuka, guru pramuka gue namanya Mr.Roland (sengaja pakai Mr. biar keren), guru yang bisa dibilang cukup aktif mengepakkan sayap pramuka di sekolah gue, sehingga guru gue memutuskan untuk mendirikan Pasinka, pasukan inti pramuka. Pasinka ini bertugas dan mengurus hal-hal yang berkaitan dengan Pramuka di sekolah gue, sehingga bisa dibilang Osisnye Pramuka.

Masuk Pasinka ga segampang yang loe pikirin guys, pertama, Mr.Roland milih nama anak-anak kece yang pantes masuk Pasinka, dan di kelas gue, gue adalah 1 dari sekian orang yang terpilih, gue yang awalnya paling males berorganisasi karena mikir itu buang energi dan waktu aja mulai tertarik untuk masuk Pasinka karena gue mikir (bisa mikir juga loe ?) sayang kalau gue sia-sia in pilihan guru gue, lagipula sayang kalau Pasinka ga ada orang ganteng, jadi gue masuk sebagai orang ganteng satu-satunya di Pasinka.

Setelah Mr.Roland memilih nama-nama kami, kami diseleksi dengan tes-tes yang sangat ketat, ada tes morse, tes sandi-sandi lainnya, tes semaphore, dan tes dasar pramuka lainnya. Tes yang sangat banyak membuat gue lelah, gue mutusin untuk lelah dikit, cekrek, lelah banyak cekrek. Hasil tes diumumin dan gue cuma salah satu soal, dan gue dipilih untuk jadi Bendahara.

4 Bulan Pasinka berjalan tanpa tujuan, kami cuma latihan-latihan untuk membuat pengetahuan pramuka kami lebih dari siswa lainnya. Setelah 4 bulan terombang-ambing diterpa badai, Mr.Roland mengumumkan kalau sekolah kami bakal mengadakan Immanuel Scout Camp (ISC) 1, 40an orang Pasinka menjadi panitianya, dan seluruh siswa kelas 7 menjadi pesertanya.

Setelah persiapan kira-kira 1 bulan, ISC 1 berjalan kurang baik, dan bahkan ada kegiatan yang gagal, kami menganggap ISC pertama adalah suatu pelajaran, dan berharap ISC selanjutnya dapat berjalan lancar. Setelah ISC 1, tercatat ada beberapa anggota Pasinka baik laki-laki maupun perempuan yang keluar dengan alasan terlalu capek, bahkan ada yang sakit.

Foto-foto Panitia ISC 1 :





Tahun Ajaran baru pun dimulai, gue tetap menjadi anggota Pasinka yang setia, dan ada penerimaan Pasinka Angkatan 2, sayang banget, pas mereka diseleksi masuk, gue lagi di Jakarta untuk mengikuti Lomba Penelitian Ilmiah Remaja dan gue berhasil mengharumkan nama sekolah gue dan mengharumkan nama Kalimantan Barat karena gue mendapat medali perak waktu itu. (curhat ni ye)

Pasinka angkatan 2 berjalan baik, walaupun ketika latihan, kami, angkatan 1 lebih mendominasi karena kadang-kadang kami yang melatih mereka, agar mereka bisa menjadi Pramuka yang berguna bagi SMP IBC. Setelah penerimaan angkatan 2, satu persatu anggota angkatan 1 mengundurkan diri tanpa alasan yang jelas, sampai-sampai ada pengurus inti yang keluar, angkatan 1 tersisa belasan orang, kurang lebih 16, dan kami membentuk kepengurusan baru.

Setahun setelah ISC pertama, diadakan ISC kedua, panitianya terdiri dari belasan anggota Pasinka angkatan 1, dan diikuti anak-anak kelas 7, kami yang sudah kelas 8 merasa ISC kali ini akan berhasil karena kalau diatur oleh kakak kelas, adik kelas akan mudah diatur. Perkiraan kami benar, ISC 2 berjalan dengan baik di hari pertama, namun di hari kedua banyak terjadi perubahan kegiatan yang dilakukan guru-guru dengan alasan kesehatan peserta, banyak peserta kelihatan capek dan kami merasa itu benar, jadi, kami mengurangi kegiatan yang bisa menguras tenaga di hari kedua.

Berikut foto-foto ISC ke 2


Foto Penulis blog ini dengan rambut Pompadour
Untuk foto-foto lainnya, silahkan minta dengan penulis blog ini di komentar

Part 2 nanti, gue akan cerita tentang ISC 3

1 komentar: